Senin, 10 Agustus 2009

Insomniakah?

Malam-malam seram sudah tak jadi misteri lagi bagi ku namun ku tetap ingin hadir menyambut datangnya semburan cahaya mentari

Meski bintang yang manis berbinar, meski bulan yang anggun mendampingi, tapi malam masih terlalu asing bagi ku tuk ku dekati

Ini kali pertama aku nggak tidur SAMA SEKALI. Bangun pada tengah malam bukan hal biasa lagi bagi ku, namun tak seperti yang kali ini. Biasanya, aku terbangun tengah malam hanya sesekali saja dan bisa mengulang tidur kembali. Namun malam ini berbeda, aku coba tuk pejamkan mata namun gagal untuk tertelan ke dalam mimpi ku. Inikah yang dinamakan insomnia???

Jujur saja, malam bagi ku adalah suatu yang seram, dulu sih aku tak terlalu berpikiran seperti itu. Tapi, karena peristiwa yang memang meyeramkan ,seperti kebakaran di tengah malam yang sempat terjadi di bagian belakang seberang rumah ku. Selain itu, ada beberapa orang yang selalu menghantui ku dengan kata “Kalo malam aku mending ketemu kuntilanak daripada ketemu maling. Karena maling bisa membunuh kapan saja,” Kata-kata tersebut terus terngiang di pikiran!!! Sangat menjengkelkan!!!

(Bicaranya kok udah menjerumus dunia lain ya)

INSOMNIA!! Aku tak tahu, I’m the one of insomniaer(hehe, ngawur)? Berharap sih bukan. I just wanna say kalo kamu bangun malam-malam entah karena insomnia atau bukan? jangan deh nyia-nyiain waktu panjang kamu! Mending kamu berkarya saja! Mau nulis cerpen, puisi, lirik, ngelukis, dan teman-teman. So, waktu takkan terbuang sia-sia… hehehe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Facebook Badge